Linggasatu.com — Akan ada Mutasi pada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lingga dalam waktu dekat ini.
Juramadi Esram Sekretaris Daerah Kabupaten Lingga membenarkan akan adanya mutasi pada sejumlah OPD yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. saat dihubungi Linggasatu.com Rabu (29/8/2018)
“Saat ini pelaksanaan mutasi masih menunggu arahan dari Bupati, nanti akan diinformasikan kita tunggu aja” terang Sekda Lingga
Mutasi akan direalisasikan berkemungkinan setelah kunjungan Presiden Joko Widodo yang di rencanakan datang ke Kabupaten Lingga untuk membuka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) tentang kelapa se-Indonesia dan Gold Triangle Coconout (GTC) yang berlangsung di Kabupaten Lingga pada bulan September 2018 mendatang.
Sementara itu Ketua Gerakan Masyarakat (Gema) Lingga, Zuhardi meminta agar Bupati dan Wakil Bupati untuk benar-benar selektif dalam melaksanakan perombakan pada sejumlah OPD, sebab ada beberapa OPD memberikan pelayanan publik kurang maksimal dan tidak berkompeten.
“Ada beberapa dinas yang harus menjadi perhatian Bupati dan kita usulkan untuk kepala dinas tersebut di ganti, beberapa waktu lalu kita sudah sampaikan pada Bupati Lingga” Ungkap Ketua Gema
(Qq/pras)