Linggasatu.com | Dabo — Kebakaran yang terjadi pada Kapal Roro KMP. Paray di pelabuhan ferry Jagoh sekitar pukul 18.05 Wib. Rabu malam (30/5/2018).
Dikatakan oleh Kabid Perhubungan Darat Dishub Kabupaten Lingga Noprizal Kapal Roro tersebut terbakar dalam keadaan berlabuh di pelabuhan Ferry Jagoh setelah menurunkan penumpang.
“kejadian kebakaran sekitar pukul 6 lewat, Alhamdulillah …. kapal sudah menurunkan muatan dan penumpang, tidak ada korban jiwa” ujar Noprizal.
Berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh Nakhoda Kapal Agus Suyono mengatakan, pertama kali terlihat api bersumber dari bagian atas kapal (ruang penumpang) dan diduga api berasal dari korsleting arus listrik perangkat elektronik.
“sumber api yang berasal dari bagian atas kapal dan diduga api berasal adanya korsleting arus listrik” ungkapnya.
Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.30 Wib dengan mengunakan alat pemadam api (KMP.PARAY) dan dibantu dengan Alat pemadam KMP. Sembilang.
Kapal Roro tersebut mengalami kerusakan dibagian atas kapal (ruangan penumpang) sedangkan mesin kapal masih bisa beroperasi dan kapal tersebut malam itu juga bergeser dari pelabuhan Ferry Jagoh ke Pelabuhan Roro yang letaknya bersebelahan tidak jauh dari lokasi kebakaran tersebut.
(Rangga)