Linggasatu.com — Liga Champions musim 2018-2019 akan segera digelar, pertandingan fase grup musim ini akan berlangsung pada Selasa (18/9/2018) waktu setempat atau Rabu (19/9/2018) dini hari.
Berdasarkan jadwal yang dirilis oleh UEFA, Hasil Undian Liga Champions 2018/2019 yang digelar di Grimaldi Forum, Monako, Kamis (30/8) waktu setempat, fase grup ini akan berlangsung selama empat bulan sejak 18 serta 19 September 2018 dan akan berakhir pada 11 serta 12 Desember 2018.
Real Madrid yang merupakan juara bertahan Liga Champions ini akan melakoni pertandingan pertamanya dengan menjamu AS Roma di stadion Santiago Bernabeu pada Rabu atau Kamis (20/9) dini hari Wib.
Menurut Iwan fans militan As Roma asal Kabupaten Lingga, laga ini terlalu dini yang mempertemukan tim kesanyangannya melawan Real Madrid sebab peforma permainan As Roma di awal musim terlalu buruk untuk bisa meraih kemenangan dikandang Madrid.
“Akhirnya, jadwal dan hasil undi Liga Champions telah dirilis, ternyata Roma ketemu Madrid dilaga awal, laga ini berat untuk Roma apalagi bermain dikandang Madrid, walaupun CR7 udah hengkang, permainan Madrid masih mumpuni, saya berharap Roma bisa menahan segala serangan dari Madrid” ujar Iwan yang mengakui menjadi fans Roma sejak tahun 1999 silam.
Pembagian Grup Liga Champions 2018/2019
Grup A: Atletico Madrid, Borussia Dortmund, AS Monaco, Club Brugge
Grup B: Barcelona, Tottenham Hotspur, PSV Eindhoven, Inter Milan
Grup C: Paris Saint-Germain, Napoli, Liverpool, Red Star
Grup D: Lokomotiv Moscow, FC Porto, FC Schalke, Galatasaray
Grup E: Bayern Munchen, Benfica, Ajax, AEK Athens
Group F: Manchester City, Shakhtar Donetsk, Lyon, Hoffenheim
Group G: Real Madrid, Roma, CSKA Moskva, Viktoria Plzen
Group H: Juventus, Manchester United, Valencia, Young Boys
Jadwal Umum Liga Champions 2018/2019:
Fase Grup
Laga pertama: 18 dan 19 September 2018
Laga kedua: 2 dan 3 Oktober 2018
Laga ketiga 23 dan 24 Oktober 2018
Laga keempat: 6 dan 7 November 2018
Laga kelima: 27 dan 28 November 2018
Laga keenam: 11 dan 12 Desember 2018
Babak 16 Besar
Leg pertama: 12 dan 13 serta 19 dan 20 Februari 2019
Leg kedua: 5 dan 6 serta 12 dan 13 Februari 2019
Babak Semifinal
Leg pertama: 30 April dan 1 Mei 2019
Leg kedua: 7 dan 8 Mei 2019
Final
1 Juni 2018 di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol
Catatan: tanggal merupakan waktu setempat.