KUTIPAN.CO – Rapat koordinasi (Rakor) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Lingga, pemantapan dan kesiapan kepengurusan periode 2020-2024, yang gelar di Kantor KONI Lingga di kawasan Implasemen Dabo Singkep, Minggu (15/3/2021), malam.
Rakor tersebut untuk melanjutkan hasil rapat pleno sebelumnya, agar seluruh pengurus dapat menjalankannya tugas dan fungsinya masing- masing, hingga dunia olahraga di Lingga kembali bergairah hingga melahirkan atlet berprestasi.
“Dalam rapat telah dibentuk koordinator masing-masing cabang olahraga, nantinya koordinator menampung aspirasi dari masing- masing Cabor, untuk mendorong agar seluruh Cabor yang ada di Linga, memiliki legelatias yang sah sesuai AD/RT,” kata Abdul Gani Atan Leman, Ketua KONI Lingga saat ditemui usai kegiatan.
Selain itu, Gani menjelaskan, dalam rapat tersebut diputuskan empat Wakil Ketua KONI, ditunjukan sebagai koordinator dari 29 Cabor, dan satu orang wakil ketua mengkoordinir beberapa Cabor.
Dilanjutkan, agar program pembinaan cabor dapat dilakukan, di tegaskan suluruh Cabor memiliki Surat Keputusan (SK) yang aktif dan resmi, sesuai dengan AD/RT KONI, Cabor yang berhak mendapatkan anggaran pembinaan adalah Cabor yang memiliki legalitas resmi.
“Rakor yang juga membahas persiapan untuk kegiatan PORKAB, serta persiapan menuju Porprov Kepri Tahun 2022, dalam peningkatan prestasi atlet tidak hanya menjadi tugas KONI, namun melibatkan semua lapisan masyarakat,” tutupnya.
Penulis : Pandi | Editor : Fikri