Linggasatu.com, Dabo – Melalui Kabag Ops dan Satbinmas Polres Lingga, Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho, S.I.K, M.T, mengatakan Program Sholat Subuh Keliling (Suling) ke masjid-masjid ini salah satu tujuan mendekatkan Polisi dengan umat dan masyarakat.
“Ini upaya untuk lebih mendekatkan Polres Lingga dengan para ulama dan masyarakat serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dalam menjaga ketertiban dan keamanan di tengah-tengah masyarakat” Ujar Kabag Ops Polres Lingga Kompol H. Rusdwiantoro, Minggu (22/4).
Dikatakan Kompol Rusdwiantoro Program sholat subuh berjamaah keliling masjid ini dilakukan satu hingga dua kali dalam sepekan, Selain untuk bersilaturahmi dengan ulama dan masyarakat, program ini juga sebagai implementasi dari Polmas diwilayah hukum Polres Lingga.
“Kita berharap dengan kegiatan ini dapat mendekatkan Polri dengan masyarakat sekaligus sebagai wujud dan bukti nyata Polri selalu ada disekitar masyarakat, siap untuk membantu dan melayani serta mengayomi masyarakat” imbuhnya.
Heri salah satu warga yang berhasil dijumpai menyambut baik program Polres Lingga tersebut, bahkan menurut pria ini program seperti ini perlu di pertahankan.
“Ini bukti nyata dan kami berharap kegiatan ini terus dilakukan” imbuh Heri.
Ditambahkannya sebab selain bentuk nyata dari Polri sebagai pelindung masyarakat, program sholat subuh keliling dinilai cukup bagus sebab Polisi bisa tau langsung kondisi di tengah-tengah masyatakat.
(Qq)