Probolinggo – Dicabuli oleh ayah tirinya, ibu usir anak kandungnya dari rumah, anak berinisial N (14) diusir ibu kandungnya karena dianggap pelakor. Atas perbuatan tersebut pria berinisial S ayah kandung dari korban N melaporkan pencabulan tersebut ke Mapolres Probolinggo, Rabu (02/10/2019).
“Ibu nya (mantan istri) malah mengganggap anak saya sebagai pelakor lantas mengusirnya” tukas S selaku ayah kandung dari N.
Kasat Reskrim Probolinggo AKP Rizki Santoso membenarkan jika adanya laporan tersebut dan saat ini kasus tersebut sedang didalami oleh pihaknya.
“Sekarang masih kami selidiki, nanti perkembangan selanjutnya akan kami kabarkan” kata AKP Rizki.
Editor : Afik
Source : Kompascom