LINGGASATU.CO.ID, Lingga – Kunjungi Desa Limbung, Kecamatan Lingga, Wakil Bupati Lingga ajak masyarakat jaga pola hidup sehat dan terapkan prosuder protokol kesehatan dalam keseharian guna antisipasi pencegahan penyebaran Covid-19 memasuki fase new normal.
“Saya menghimbau kepada masyarakat untuk membiasakan diri untuk menerapkan pola hidup sehat dan mempedomani protokol kesehatan, meski saat ini Kabupaten Lingga masih pada zona hijau Covid-19, masyarakat jangan terlena namun tetap waspada,” kata Wakil Bupati Lingga Muhammad Nizar, Rabu (26/6/2020).
Pada kunjungan yang bertepatan dengan penyerahan BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) tersebut, Nizar juga berpesan kepada penerima bantuan untuk dapat memanfaatkan uang bantuan yang diterima untuk kebutuhan sehari-hari.
“Kepada penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ini, saya harapkan agar dapat memanfaatkannya sebaik-baik mungkin sesuai dengan kebutuhan pokok sehari-hari,” kata Nizar.
Sementara itu Kepala Desa Limbung, Andi Mulia pada penyerahan tersebut menyampaikan, BLT-DD ini merupakan penyerahan yang terakhir dengan angka yang diterima sebesar Rp600.000.
“Untuk tahap IV sampai tahap VI nantinya angka BLT- DD menjadi Rp 300.000 sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ungkap Andi.(Laporan Rangga)